Bandung, 31 Maret (Bapak yang Dikirim Tuhan #1) -part2

“Saya mau sekolah, Pak.”
“Itu niat baik bukan?”
“Baik, seharusnya...”
“Gini kalau mau tau sebuah niat itu baik atau tidak, rule-nya cuma satu. Niat baik itu tidak merugikan diri sendiri dan orang lain.
“Waaah!”
“Berarti niat mau sekolah itu baik atau tidak?”
“Baik, Pak! Baik sekali, karena tidak merugikan diri sendiri dan orang lain.”
“Good.”
“Tapi kenapa ada niat baik yang tidak kunjung terjadi atau malah gagal?”
Sebenarnya Tuhan nggak pernah nggak ngasih kalau memang itu niatnya baik. Kenapa belum mendapatkan atau malah gagal? Hmm, jawabannya ada dua.
Satu, berarti bukan itu! Itu bukan yang terbaik.
Dua, kamu ragu-ragu! Tau nggak? Kalau kamu bilang sesuatu ke semesta, itu bakal balik lagi ke kamu berkali-kali lipat. Bayangin kalau ragu?”
“...”
“Karena opsi satu di luar jangkauan kita –manusia, kita sudah seharusnya fokus ke opsi dua, di samping doa dan usaha. Kalau memang yakin niatnya baik, jangan ragu-ragu!”

My Instagram